Bahan Terbaik Dalam Insulasi Atap

Bahan Terbaik Untuk Pembuatan Tungku Furnace
Desember 11, 2019
Insulation Dinding Rumah atau Industri
Desember 11, 2019

Bahan Terbaik Dalam Insulasi Atap

insulasi terbaik

Kualitas hingga desain sebuah bangunan rumah ataupun bangunan industri ditentukan dari ketahanannya menghadapi suhu panas. Bagian atap menjadi titik fokus panas karena langsung dari sinar matahari. Insulasi atap menjadi satu kebutuhan bagi hunian rumah sampai kebutuhan industri agar panas pada bagian atap tidak menjalar ke bagian ruangan.

Pada beberapa tahun belakangan teknologi insulasi bagian atap semaki berkembang terutama dalam bahan bakunya. Ada beberapa bahan terbaik yang bisa digunakan untuk menjadi pelapis bagian atap hunian sehingga panas dari bagian atap tidak terlalu berlebihan sampai ke bagian ruangan. Mungkin Anda berminat untuk menggunakan teknologi insulasi atap tersebut, namun belum mengetahui seperti apa bahan terbaiknya.

Bahan Terbaik Dalam Insulasi Atap

Meskipun tak semua masyarakat mengenali insulasi panas, tetap saja pada beberapa tahun ke depan teknologinya akan semakin banyak digunakan. Sifat dasar dari bahan material insulasi panas harus memiliki kemampuan menahan konvesi ataupun konduksi panas. Berikut ada beberapa bahan terbaik bisa Anda pilih dalam insulasi panas di bidang hunian rumah, pabrik, dan gedung lainnya, yaitu:

Glasswool

Pada jenis bahan paling banyak digunakan yakni glasswool sudah memberi bukti terutama pada instalasi AC sehingga memberikan banyak keunggulan yakni menyerap uap air. Namun, seiring berjalannya waktu, penggunaan glasswool sendiri semakin berkurang karena sangat mudah berjamur hingga beratnya cukup besar, ditambah lagi dari proses pengerjaannya juga membutuhkan bahan tambahan berupa alum foil.

Air Bubble

Berikutnya ada bahan terbaik dalam insulasi atap modern yakni air bubble dimana terbuat dari gelembung udara dilapisi oleh alumunium foil pada kedua sisinya. Namun, ada kombinasi lainnya berupa air bubble ditambah PE foam sehingga memiliki lapisan cukup kuat dalam menahan udara panas.

Crosslinked Polyethylene Foam

Terakhir ada Crosslinked Polyethylene Foam dimana menjadi lapisan cukup kuat disertai aluminium foil pada dua sisinya. Masih ada bahan tambahan berupa LDPE dimana sering terdapat pada bahan lapisan luar pipa AC. Fungsi dari alumunium foil sanga penting terutama dalam menahan radiasi panas pada atap.

Kekuatan panas pada bagian atap bisa menjalar ke bagian dalam ruangan, maka dibutuhkan isulasi atap terbaik agar semua ruangan tak mendapatkan dampak panas pada bagian atap.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Open chat
Hi, Kami siap membantu masalah Refraktori dan Insulation anda